Hai, selamat datang di blog saya | Nama saya Ridwan, mahasiswa baru di salah satu PTK Indonesia.. | Semoga pembaca dapat menikmati blog saya yang sederhana ini.. ;)

Telnet sebagai Dasar Pengetahuan Hacking

Mungkin orang awam akan bertanya apa itu telnet, kedengarannya seperti nama warnet, (salah nyong)
Telnet adalah suatu program berbasis OS Windows untuk meremote komputer dengan mode text, tujuannya untuk keperluan administrator bila menangani komputer berjumlah banyak dalam satu jaringan LAN. Dengan bantuan telnet maka pekerjaan administator dapat terbantu. Meski sudah banyak program remote administrator lainnya dalam mode grafik interface (GUI), namun tidak ada salahnya jika kita pelajari lebih dalam.

Yoi mammeeennnn langsung saja kita bahas. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa telnet adalah berbasis teks mode maka buka Command Prompt atau yang biasa kita kenal Cmd.



Start >> Run >> lalu ketik cmd

Langkah selanjutnya ketik telnet dilanjutkan dengan IP address dan Port target seperti gambar dibawah ini.

Telnet 192.168.1.20 23


Disana terdapat tulisan "Could not open connection to the host, on port 23:" yang artinya belum berhasil terkoneksi dengan komputer tujuan. Lalu langkah-langkah apa lagi kah yang kurang?

1. Service telnet belum aktif, untuk mengaktifkannya buka Control Panel >> Administrative Tools >> Services, dalam sekejap akan terbuka jendela "service" dan untuk mengaktifkan "service telnet" anda hanya mencari service dengan nama telnet lalu double klik hingga terbuka jendela "Telnet Properties (local computer)", perhatikan tulisan "Startup type" pilih Automatic dan "Service status" dalam keadaan aktif dengan cara klik tombol "Start". Jika semuanya sukses langsung saja klik "OK"

2. port 23 belum terbuka di komputer tujuan, yuk kita buka..!!! Caranya buka Control Panel >> Security Center, jika sudah muncul jendela "Windows Security Center" perhatikan tulisan "Manage security setting for:" lalu klik "Windows Firewall", penjelasannya seperti gambar dibawah ini:


Setelah muncul jendela "Windows Firewall" lalu klik tombol "Add Port" yang mengharuskan anda untuk mengisi "Name" dan "Port Number". Isi "Name" dengan tulisan telnet atau apa saja yang pasti anda mengingatnya dan isi "Port Number" yang akan dibuka, disini kita akan membuka port 23 lalu klik "Ok", setelah semuanya selesai maka nama port yang telah kita buat akan terdaftar di jendela "Windows Firewall" dan yang pasti harus dalam kedaan aktif.

Pada tahap selanjutnya kita akan melakukan percobaan lagi dengan mengkoneksikan telnet dengan komputer tujuan. yaps langsung saja ketik telnet 192.168.1.20 23 pada CMD. Maka hasilnya seperti gambar dibawah ini.

Pilih saja "n" yang berarti no (tidak). Akhirnya kita telah berhasil dan aplikasi telnet meminta kita untuk login ke komputer tujuan.


Diharuskan komputer tujuan mempunyai "User Account" beserta passwordnya untuk mengisi login seperti pada tampilan diatas.

Jika telnet sudah berhasil terkoneksi maka tampilannya seperti gambar diatas. Selanjutnya anda akan bermain-main dengan perintah dos untuk copy, delete, run program, dll. Sebagian komputer akan mengalami kendala, dalam artian gagal koneksi setelah login seperti yang baru saja dijelaskan, tampilannya seperti gambar dibawah ini.

Ini dikarenakan komputer yang akan kita remote memiliki lebih dari satu "User Account", agar dapat terkoneksi dengan baik maka ada beberapa langkah lagi yang harus anda lakukan. buka Control Panel >> Administrative Tools >> Local Security Policy, setelah menampilkan jendela Local Security Policy perhatikan pada bagian Security Settings >> Local Policies >> Security Options, lalu cari tulisan "Network access: Sharing anda security model for local accounts" double klik atau klik kanan pilih properties lalu ubah settingan menjadi "Clasic only - local user authenticate as guest" selanjutnya klik "Ok" lalu ulangi langkah-langkah diatas dan berhasil.

2 comments:

Kembali ke atas